Borussia Dortmund vs Lazio Prediksi Liga Champions 2020/21

Borussia Dortmund vs Lazio Prediksi Liga Champions 2020/21

LintasMetro.com – Laga sengit akan tersaji di lanjutan Grup F Champions League 2020/21 Borussia Dortmund vs Lazio pada Kamis (3/12/2020).

Borussia Dortmund vs Lazio Prediksi Liga Champions 2020/21

Hasil imbang cukup untuk mengantar Dortmund ke babak 16 besar, sedangkan Lazio butuh kemenangan untuk mengunci tiket tersebut.Borussia Dortmund vs Lazio

Namun kedua tim punya kans besar untuk langsung lolos dengan catatan Club Brugge tumbang dari Zenit di waktu bersamaan.

Dortmund masih harus bermain tanpa bakat muda mereka, Reinier (COVID-19) dan bek senior, Marcel Schmelzer (cedera lutut).

Namun Lucien Favre selaku pelatih masih punya banyak pilihan untuk mengisi posisi keduanya.

Favre juga bisa saja mengistirahatkan Erling Haaland,Pasalnya sang striker belum pernah absen sepanjang musim.

Itu artinya ada kesempatan bagi striker 16 tahun, Youssofa Moukoko untuk turun dari menit awal.

Biancocelesti tidak bisa menurunkan dua pemain, yakni bek tengah Luiz Felipe (cedera engkel) dan penyerang, Vedat Muriqii (tidak diketahui).

Namun Simone Inzaghi akan menyambut kembalinya gelandang senior, Lucas Leiva. Mantan pemain Liverpool tersebut sempat diistirahatkan ketika Lazio kalah dari 1-3 Udinese di Serie A pekan lalu.

Prediksi Susunan Pemain

Borussia Dortmund (4-2-3-1) : Burki; Meunier, Akanji, Hummels, Guerreiro; Witsel, Dahoud; Sancho, Reus, Hazard; Haaland

Pelatih : Lucien Favre

Lazio (3-5-2) : Reina; Patric, Hoedt, Acerbi; Lazzari, Parolo, Lucas, Alberto, Marusic; Immobile, Correa

Pelatih : Simone Inzaghi

Lima Pertandingan Terakhir Borussia Dortmund

05/11/20 Club Brugge 0-3 Borussia Dortmund (UCL)
08/11/20 Borussia Dortmund 2-3 Bayern Munchen (Bundesliga)
22/11/20 Hertha Berlin 2-5 Borussia Dortmund (Bundesliga)
25/11/20 Borussia Dortmund 3-0 Club Brugge (UCL)
28/11/20 Borussia Dortmund 1-2 FC Koln (Bundesliga)

Lima Pertandingan Terakhir Lazio

05/11/20 Zenit St. Petersburg 1-1 Lazio (UCL)
08/11/20 Lazio 1-1 Juventus (Serie A)
21/11/20 Crotone 0-2 Lazio (Serie A)
25/11/20 Lazio 3-1 Zenit St. Petersburg (UCL)
29/11/20 Lazio 1-3 Udinese (Serie A)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *